-->

Mengenal Bagian bagian Penting Printer Inkjet Serta Fungsinya

Bismillah, As-salamu'alaikum. Good Morning Selamat pagi sahabat Blog Dokter Printer dimanapun anda berada. Pada kesempatan pagi hari ini 10 Juni 2020 untuk waktu luang dan menyalurkan hobby saya yaitu menulis, saya akan menulis artikel yang saya beri judul 'Mengenal Bagian bagian Penting Printer Inkjet Serta Fungsinya'. Semoga tulisan ini nanti dapat memberikan manfaat bagi para pengunjung dan pembaca sekalian.

Printer Inkjet adalah Printer yang menggunakan Tinta untuk menyemprotkan atau menuliskan dokumen ke atas kertas. Printer Jenis Inkjet adalah printer yang palin umum dan sering digunakan orang untuk memenuhi kebutuhan cetak mencetak mereka. Untuk Jenis Printer itu sendiri banyak sekali setidaknya ada 11 jenis printer. Jenis-jenis Printer dan fungsinya bisa anda baca disini.



Kemudian yang akan menjadi pembahasan pada tulisan saya kali ini adalah Bagian bagian Vital printer Inkjet dan fungsinya yang semua printer inkjet pasti ada. Tulisan ini sengaja saya tulis untuk mereka-mereka yang masih awam dengan printer dengan tujuan untuk edukasi dan mewujudkan misi mencerdaskan bangsa (hehehe,,,).

Dengan mengenal bagian-bagian dari Printer khususnya printer inkjet dan fungsinya diharapkan mampu memberi wawasan sehingga mereka mengerti paham dan bisa berkikap benar terhadap printer.

Selanjutnya apa saja sih bagian-bagian dari printer inkjet yang penting dan semua printer pasti ada? Berikut dibawah ini sahabat penjelasan selangkapnya.

Bagian Penting Printer Inkjet dan Fungsinya
  1. Print Head/Cartridge. Print Head adalah bagian terpenting dari sebuah printer inkjet dan harganya biasanya paling mahal dibandingkan dengan komponen lainya. Print Head ini memiliki fungsi menuliskan atau menyemprotkan tinta ke atas kertas saat proses cetak. Kalau boleh di ibaratkan Head print ini seperti mata pena pada sebuah alat tulis (bolpoint).
  2. Mainboard. Mainboard ini memiliki fungsi yaitu meneruskan perintah dari komputer untuk melakukan cetak, mengatur semua pergerakan dari komponen printer mulai dari print head, motor atau dinamo penggerak yang biasanya terhubung dengan sensor-sensor. Part ini harganya juga lumayan brader.
  3. Power Supply atau Adaptor. Power Supply atau Adaptor ini memiliki fungsi yaitu menyuplai arus listrik ke mainboard yang kemudian di distribusikan keperangkat elektronik lainnya. Jika komponen ini rusak biasanya menjadikan printer menjadi Mati Total (Matot).
  4. ASF Roller Penarik Kertas. Komponen ini memiliki Fungsi yaitu menarik kertas, memposisikan kertas sebelum dilakukan cetak oleh Print Head atau Cartridge. Biasanya part ini terbuat dari karet, karena karet ini di claim mudah dalam menarik objek berbahan kertas.
  5. Timing Belt. Timing Belt ini mempunyai fungsi menggerakan Cartridge atau Print Head ke kanan dan ke kiri saat proses cetak.
  6. Dinamo atau Motor Penggerak. Komponen ini mempunyai fungsi menggerakan Timing Belt dan menjadikan Cartridge bergerak ke kanan dan ke kiri saat proses print.
Sebenarnya komponen dari printer masih banyak lagi antara lain sensor-sensor, kebel-kabel dan mekanik lainya, akan tetapi yang saya sebutkan diatas adalah bagian yang penting dari sebuah printer inkjet.

Demikianlah sahabat postingan saya dipagi hari ini tentang 'Mengenal Bagian bagian Printer Inkjet Serta Fungsinya'. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat minimalnya bisa memberikan wawasan bagi anda yang masih awam tentang printer.

Mungkin sampai disini dulu sahabat perjumpaan kita pada kesempatan kali ini dan kita sambung lagi insya allah di kesempatan yang akan datang dengan postinga yang lebih bagus dan menarik lagi. So, ikuti terus perkembangan dari blog ini ya sob. Sekian, Was-salamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh...
Buka Komentar
Template By Muh Akram