Bismillah, As-Salamu'alaikum. Selamat pagi menjelang siang sahabat blog dokter printer dimanapun anda berada. Pada kesempatan kali ini untuk mengisi waktu luang saya akan mencoba untuk berbagi dengan sahabatkuh semua tentang Tips Cara Service Printer Epson Mati Total. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat ya buat pembaca sekalian.
Printer Epson L3110 Series adalah salah satu diantara jenis printer generasi baru yang menggunakan teknologi tabung tinta anti tumpah. Printer ini dalam menunjang aktivitasnya menggunakan tinta epson seri 003. Dengan tinta epson 003 original 60ml printer ini diklaim mampu mencetak kurang lebih 7500 halaman warna dan 4500 halaman hitam putih.
Jika anda adalah pengguna printer epson L3110 dan kebetulan saat ini sedang mengalami masalah printer mati total (matot), wah kebetulan banget anda bisa berkunjung di blog saya ini (hehehe,,,). Karena di tulisan ini akan dibahas tentang cara analisa beserta tips memperbaikinya yang dimulai dari langkah paling mudah hingga ke langkah yang paling sulit. So, ikuti dan baca terus artikel ini sampai selesai ya sahabat.
Berikut dibawah ini adalah Tips Cara Memperbaiki atau Service Printer Epson L3110 Mati Motal (Matot).
- Silahkan anda cek kabel power printer terlebih dahulu. Silahkan lihat bentuk fisiknya ada yang cacat atau tidak semisal : putus karena di makan tikus, mengelupas dll. jangan sampai cuman karena kabel ini yang rusak anda sudah membongkar unit printernya (hehehe). Jika sudah pasti kabel dalam kondisi bagus silahkan melangkah ke tips berikutnya.
- Cara berikutnya setelah kabel power dalam kondisi bagus adalah dengan mengecek Adaptor atau power supply printer. Cara mengeceknya adalah dengan menggunakan alat multi testes. Untuk cara mengeceknya sahabat bisa memperlajarinya dengan melihat video di link berikut ini Cara Cek Adaptor Printer Epson.
- Cek Print Head Printer. Lebih baik Printe Head kita bongkar terlebih dahulu untuk memastikan soket kabelnya tidak kebanjiran tinta atau terbakar. Soalnya akan percuma jika kita mengganti mainboard printer kalau ternyata print head dalam kondisi konslet atau short. Karena kalau print head konslet langsung kita ganti baru maka mainboard baru ini akan ikut rusak juga/terbakar.
- Jika Print Head dan kabelnya aman silahkan Cek Kondisi Mainboardnya. Biasanya untuk kasus mati total itu sparepart yang sering rusak adalah Fuse F1 atau sekering, Transistor A2222 dan Transistor C6144. Untuk Cara mengeceknya adalah dengan menggunakan Multi tester dan tentu saja anda harus paham betul cara pengukurannya. Jika anda masih meraba-raba (baca : Awam) maka saya sarankan untuk anda serahkan saja pada ahlinya, kecuali anda sudah siap dengan resikonya.
- Cek Tombol On/Off printer jika ternyata mainboar atau komponen diatas dalam kondisi bagus. Karena banyak juga kasus mati total itu ternyata dikarenakan skalar/tombol printer rusak.