Avanoustic.net - Hai Selamat malam sahabat blog avanoustic dimanapun anda berada. Gimana kabar anda hari ini? Semoga selalu dan selalu sehat dan penuh semangat ya dalam mengarungi kehidupan ini. Pada kesempatan malam hari ini 21 Juli 2019 untuk mengisi waktu luang saya akan menyempatkan untuk menulis artikel tentang 'Tips Rahasia Agar Selalu Awet Muda Yang Perlu Anda Ketahui'. semoga tulisan ini bisa bermanfaat.
Setiap manusia terutama wanita tentunya memiliki impian agar terlihat awet muda. Ini karena penampilan awet muda membuat kaum hawa lebih kelihatan menarik dan lebih percaya diri. Sebenarnya, setiap wanita bisa memiliki penampilan awet muda begitupun dengan kaum pria. apakah anda ingin selalu terlihat tampak selalu muda? Jika iya, simak sampai akhir tulisan ini ya guys.
15 Tips Rahasia awet muda yang perlu dilakukan sebelum telat
1. Rutin Komsumsi Sayur dan Buah
Sayur dan buah adalah salah satu asupan yang sangat baik untuk membuat kulit Anda selalu tampak sehat dan awet muda. Ini dikarenakan buah dan sayur banyak mengandung vitamin dan mineral yang diperlukan oleh kesehatan kulit dan tubuh.
Untuk itu sangat disarankan untuk memilih sayur dan buah yang berwarna oranye dan kuning. Buah yang berwarna Oranye dan Kuning ini banyak mengandung vitamin C dan antioksidan. Antioksidan sangat baik untuk menjaga kulit tetap kencang dan mencegah keriput. Jangan lupa sayur dan buah ya guys..
2. Banyak Minum Air Putih
Orang yang kurang minum air putih akan bisa mengalami yang namanya dehidrasi (kekurangan cairan didalam tubuh). Tubuh yang mengalami dehidrasi akan membuat kulit menjadi kering. Inilah yang membuat Anda menjadi cepat tua. Oleh karena itu, perbanyaklah konsumsi air putih setiap hari agar kulit anda terlihat awet muda.
3. Hindari Konsumsi Junk Food
Junk Food adalah jenis-jenis makanan yang tinggi kandungan gula, lemak, garam, dan minyak. Makanan jenis junk food ini bisa menyebabkan kulit Anda sering teroksidasi. Akibatnya, kulit pun mengalami penuaan dini. Gantilah makanan ini dengan makanan yang sehat, segar, dan buatan rumah.
4. Minum Teh Hijau
Berbagai penelitian telah dilakukan dan hasilnya membuktikan bahwa teh hijau bermanfaat untuk membuat kulit tetap awet muda. Pasalnya, teh hijau memiliki kandungan anti oksidan yang sangat tinggi. Anti oksidan di dalam teh hijau mampu menangkal berbagai radikal bebas yang menjadi penyebab penuaan dini.
5. Jaga Pola Makan Sehat dan Bergizi
Tak hanya sayur, buah, dan teh hijau, Anda juga perlu menjaga pola makan sehat dan bergizi. Milikilah menu harian yang sesuai dengan Pedoman Gizi Seimbang. Asupan yang sehat dan bergizi tentu sangat berkontribusi terhadap fungsi tubuh untuk tetap mempertahankan kecantikan kulit.
6. Olah Raga Rutin dan Teratur
Melakukan olahraga secara rutin dan teratur adalah tips agar tampak awet muda. Gerakan tubuh bisa membuat tubuh Anda bugar dan berdampak pada sel-sel kulit. Latihan fisik yang dilakukan secara teratur akan meningkatkan kekencangan dan kelenturan kulit Anda.
7. Istirahat Yang Cukup
Anda Mendambakan Selalu Ingin awet muda? Jika jawabanya iy, Maka jangan suka begadang! Pola tidur yang buruk bisa mengganggu fungsi tubuh. Selain itu, kurang tidur juga akan membuat kondisi otak dan pikiran Anda kurang baik sehingga bisa memicu stres yang menjadi penyebab penuaan dini. Ingat jangan banyak begadang dimalam hari yang gak penting yang guys...
8. Rajin Cuci Muka
Tips Rahasia awet muda selanjutnya yang bisa dilakukan oleh siapapun adalah rajin membersihkan wajah. Lakukan pembersihan wajah secara rutin pada saat bangun tidur (mandi pagi) dan sebelum tidur malam.
Cuci muka bisa menghilangkan debu dan kotoran yang seharian menempel di kulit Anda. Debu dan kotoran tersebut harus dihilangkan setiap hari demi kecantikan kulit Anda. Dengan Cuci muka maka kulit pun menjadi terlihat menarik dan awet muda.
9. Melakukan Eksfoliasi Wajah (Muka)
Membersihkan muka memang bisa membantu Anda agar selalu tampil awet muda. Akan tetapi, hal tersebut belum cukup. Pembersihan wajah dengan air atau facial foam ternyata tidak mengangkat seluruh sel-sel kulit mati.
Pengangkatan sel-sel kulit mati bisa dilakukan dengan cara eksfoliasi wajah. Sel-sel kulit yang mati harus diangkat karena bisa menutup pernapasan kulit dan akibat sel kulit menjadi kurang sehat. Eksfoliasi wajah juga bisa mencerahkan wajah sehingga Anda terlihat awet muda.
10. Rutin Menggunakan Masker Wajah
Masker wajah wajib ada di dalam kebutuhan rutin para perempuan yang ingin awet muda. Menngunakan Masker Wajah ini juga bermanfaat untuk membuat kulit menjadi lembut dan halus. Pilihlah masker wajah yang memiliki tambahan ekstrak buah, madu, atau minyak zaitun.
11. Jagalah Kelembaban Wajah
Kelembapan wajah sangat penting untuk selalu dijaga. Hal ini dikarenakan kulit yang awet muda dipengaruhi oleh kelembapan kulit wajah. Pilihlah produk pelembap wajah yang sesuai dengan tipe kulit Anda ya guys.
12. Aplikasikan Cream Anti-Aging Dengan Rutin
Penggunaan Cream anti-aging adalah salah satu tips agar selalu awet muda yang wajib dilakukan. Untuk saat ini telah banyak tersedia produk anti-aging yang menjanjikan kulit Anda tetap awet muda. Krim anti-aging mengandung antioksidan yang mampu meningkatkan elastisitas kulit sehingga tidak mudah keriput. Selain itu, cream anti-aging ini juga mencegah keriput dan bintik penuaan.
13. Lakukan Pemijatan Wajah
Pernahkah guys mendengar pijat wajah atau totok wajah? Pemijatan wajah atau totok wajah memang baik untuk menjaga wajah tetap terlihat muda karena membuat aliran darah di kulit wajah menjadi lancar dan berdampak pada kecantikan kulit.
14. Pakai Tabir Surya
Paparan sinar Ultra Violet atau UV akan membuat kulit Anda tampak lebih tua. Oleh karena itu, pakailah tabir surya atau sunblock setiap kali Anda beraktivitas di luar ruangan terutama pada pagi dan siang hari.
15. Kurangi Stress
Tips agar awet muda yang terakhir adalah hindari stres apalagi sampai frustasi. Masalah psikis tersebut ternyata bisa mempercepat penuaan dini. Oleh karena itu, kelola pikiran Anda agar tidak mudah stres.
Demikian guys 15 Tips Rahasia Agar Kita Selau Awet Muda. Harapan saya semoga apa yang saya tulisa pada kesempatan hari ini bisa memberikan manfaat terutama untuk diri saya pribadi dan sahabat blog avanoustic semuanya. Sekian, terimakasih banyak atas kunjungan anda dan sampai jumpa lagi di postingan manarik berikutnya ya...